Sosialisasi BSP di Gedung Dakwah Muhammadiyah Banyumas Membawa Revolusi Digital dalam Pembayaran Pendidikan

Banyumas, Rabu, 13 Desember 2023 – Sosialisasi oleh CV Prabu Bima Tech dan Bank Syariah Indonesia (BSI), mengenai aplikasi, BSI School Platform (BSP). Acara tersebut menghadirkan berbagai pihak terkait, mulai dari pengelola institusi pendidikan hingga pondok pesantren, serta stakeholder terkait dalam dunia pendidikan.

BSP, sebagai aplikasi terbaru hasil kolaborasi antara CV Prabu Bima Tech dan BSI, menawarkan solusi revolusioner dalam manajemen pembayaran di institusi pendidikan dan pondok pesantren. Dengan digitalisasi pembayaran, proses administrasi menjadi lebih praktis dan aman. Salah satu fitur utama yang ditawarkan adalah aplikasi Belanja, yang memungkinkan transaksi jual beli di kantin sekolah atau pondok pesantren menggunakan kartu pintar.


Acara sosialisasi ini juga merupakan bentuk layanan dari CV Prabu Bima Tech kepada para pelanggan dan mitra mereka. Selaku pengembang BSP, CV Prabu Bima Tech bertanggung jawab atas fitur-fitur yang disediakan, sosialisasi penggunaan, maintenance, serta pengembangan aplikasi ini ke depannya.

Selain itu, BSI juga memberikan informasi mengenai berbagai layanan perbankan syariah yang mereka tawarkan, sejalan dengan semangat aplikasi BSP yang mengedepankan prinsip-prinsip syariah dalam pengelolaan pembayaran.

Acara sosialisasi BSP di Gedung Dakwah Muhammadiyah Banyumas ini diakhiri dengan sesi tanya jawab dan diskusi antara peserta dengan tim pengembang BSP dan perwakilan dari BSI. Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, lebih banyak institusi pendidikan dan pondok pesantren yang dapat memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan efisiensi dan pelayanan bagi seluruh stakeholders pendidikan.

  • Perum Saphire Estate Blok E No 7 Sumampir, Kec. Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53125
  • 085227212895
  • prabubimatech@gmail.com

Hubungi kami